Tuesday, August 20, 2013

Survey: Perempuan Koleksi Sepatu, tapi Jarang Dipakai

KOMPAS.com - Rata-rata setiap perempuan mengoleksi hampir 20 pasang sepatu di rumah, dan hanya memakainya lima pasang saja untuk aktivitas sehari-hari.

Temuan ini ditunjukkan oleh survei yang dilakukan oleh situs VoucherCodesPro.co.uk yang melibatkan 2.352 perempuan berusia 18 tahun ke atas. Polling ini mengikutsertakan ribuan perempuan di Inggris, dan masing-masing dari mereka rata-rata punya sepatu minimal 20 buah. Dari koleksi tersebut hanya lima yang kerap mereka gunakan sehari-hari.

Bagaimana dengan 15 sepatu lainnya?

Ada lima alasan yang membuat sepatu itu hanya teronggok saja di rak. Di antaranya, sepatu tersebut tidak nyaman saat dipakai. Lalu kebanyakan berupa sepatu berhak yang rasanya tidak praktis dan terlalu tinggi.

Alasan ketiga, beberapa sepatu tidak cocok dikenakan dengan outfit yang dimiliki. Keempat, beberapa sepatu harganya mahal jadi sayang kalau sampai rusak. Sementara alasan kelima, (yang mungkin sebagian besar kita alami), sepatu tersebut merupakan pemberian hadiah ulang tahun atau kado dari seseorang, yang sayangnya tidak begitu kita sukai.

Lebih dari 86 persen responden mengakui ada sepasang sepatu yang sama sekali tidak pernah tersentuh atau dikenakan.

George Charles, salah seorang yang terlibat melakukan survei mengatakan meski perempuan suka berbelanja, namun ternyata mereka sering kewalahan dalam hal padu padan. Oleh karenanya kadang ada yang suka tidak matching, sehingga beberapa item yang dibeli kemudian hanya menganggur tidak terpakai.

Yang mengejutkan adalah betapa sebagian besar perempuan ternyata rela menghabiskan uangnya untuk sepatu walaupun kemudian tak jadi dipakai, tanpa rasa penyesalan.

Survei ini kemudian melihat bahwa sebenarnya dari berbagai alasan tersebut, sebagian besar sepatu dibeli hanya karena keinginan, bukan kebutuhan. Tak masalah kalau harganya tidak begitu mahal, sehingga tidak sayang ketika tidak terpakai. Oleh karenanya dianjurkan untuk benar-benar memilih sepatu sesuai kebutuhan dan memang bisa dikenakan.

Sumber :

Editor :

Felicitas Harmandini


http://female.kompas.com/read/xml/2013/08/20/1509148/Survey.Perempuan.Koleksi.Sepatu.tapi.Jarang.Dipakai.