Friday, September 13, 2013

Mengolah Cokelat bersama Komunitas Pencinta Masak


Kompas.com - Indonesia merupakan negara penghasil kakao, bahan baku cokelat, terbesar ketiga di dunia. Cokelat sendiri sudah menjadi bagian dari kekayaan kuliner yang cocok diolah dalam berbagai jenis kue, camilan, sampai minuman.

Menyambut Hari Kakao (Cocoa Day) tanggal 18 September mendatang, komunitas memasak Natural Cooking Club (NCC) mengadakan acara NCC Chocolate Weeks yang diadakan di Mal Taman Anggrek, Jakarta.

"Kita semua harus ikut meramaikannya, demi cokelat bumi pertiwi. Demam cokelat Indonesia harus dimulai," kata Fatmah Bahalwan, pendiri milis Natural Cooking Club saat meluncurkan acara tersebut.

Untuk kompetisi memasak dalam rangka NCC Chocolate Weeks kali ini digandeng pula DapurMasak.com, sebuah jejaring sosial untuk berbagi pengalaman memasak.

Para peserta bisa menggunakan situs DapurMasak.com untuk berbagi pengalamannya memasak dalam halaman khusus NCC yang beralamat di http://dapurmasak.com/nccindonesia.

Pendiri DapurMasak.com, Soegianto mengatakan kompetisi memasak tersebut diharapkan dapat menyebarkan kesenangan memasak kepada banyak orang. "Kami percaya dengan semangat berbagi, kami dapat menyebarkan kesenangan memasak yang berujung kepada Indonesia yang semakin kaya, sehat dan bahagia," katanya dalam siaran pers yang diterima Kompas.com.

NCC Indonesia juga bekerjasama dengan banyak anggotanya untuk menyediakan berbagai macam hadiah perlengkapan dan peralatan memasak untuk setiap partisipan yang memenangkan resep terbaik, terunik, terbanyak dan terseru dilihat dari cerita pengalaman memasaknya.

Jadi tunggu apalagi, silakan kunjungi halaman even Natural Cooking Club Chocolate Weeks di http://dapurmasak.com/event/ncc-culinary-weeks-chocolate, even ini diselenggarakan dari tanggal 1 September – 30 September 2013.


http://female.kompas.com/read/xml/2013/09/14/1302346/Mengolah.Cokelat.bersama.Komunitas.Pencinta.Masak