Friday, January 9, 2009

Beranda » Khasiat dan Manfaat Madu Untuk Tubuh

Khasiat dan Manfaat Madu Untuk Tubuh

Khasiat dan Manfaat Madu Untuk Tubuh - Madu adalah makanan alami yang mengandung banyak nilai gizi, antara lain karbohidrat , protein , asam amino, vitamin, mineral, dekstrin , pigmen tumbuhan dan komponen Aromatik. 1000 gram madu murni setara dengan 50 butir telur ayam atau 5,675 liter susu atau 1680 gram daging.

Khasiat madu baik untuk kesehatan dan kecantikan, dan menurut orang jepang meminum madu saat malam hari sebelum tidur dipercaya dapat membuat badan segar dan sehat saat bangun. Madu juga mengandung zat antibiotik yang dapat melawan kuman patogen penyebab penyakit dan juga mengandung zat microbial untuk menghambat penyakit, mutu dan kualitas madu sangat tergantung pada asal nektar bunga yang dihisap oleh lebah.

Sehingga penamaan yang lazim dikenal saat ini adalah bukan hanya lagi dari asal tempat diproduksi seperti yang disebutkan diatas, tetapi dari asal nektar seperti Madu Bunga Randu ( Ceiba petandra ), Madu Bunga Kopi ( Coffea arabica ), Madu Bunga Klengkeng ( Euphoria longana sp ), Madu Bunga Rambutan ( Nephelium lappaceum ), Madu Aneka jenis bunga ( Mix Flower ), Madu Bunga Durian ( Durio sp ), Madu Bunga Kelapa ( Cocos nucifera ), dsb. Masing-masing madu dari aneka jenis tumbuhan ini memiliki aroma yang khas dan khasiat yang berbeda-beda.

Khasiat dan manfaat madu dapat dikonsumsi oleh segala tingkatan dari Janin hingga Orang tua.
  • Janin, madu dapat memperkuat janin yang lemah dalam kandungan ( rahim ).
  • Ibu Hamil, madu membantu menjaga stamina dan kesehatan selama mengandung bayi, dan membantu asupan gizi yang tinggi bagi pertumbuhan janin yang sehat selama dalam kandungan
  • Bayi, membantu perkembangan otak bayi, karena setiap harinya otak terus berkembang sampai dengan usia 5 tahun. Untuk itu ia membutuhkan gizi yang tinggi. Pertumbuhan dan perkembangan otak sangat terkait dengan kecerdasan pikiran (IQ ) dan kecerdasan mental ( EQ ) . Hal ini dapat dilihat dewasa ini aneka produk makanan tambahan baik susu atau bubur bayi yang di formulasikan dengan madu seperti Dancow , Frisian Flag , Sustagen ,dsb . Untuk itu kenapa tidak kita berikan saja bagi buah hati kita yang terbaik ,yaitu madu.
  • Anak-anak, membantu agar nafsu makan meningkat ( adanya unsur vitamin B yang lengkap dalam madu), sehingga anak tumbuh sehat , lincah dan riang serta tahan penyakit.
  • Remaja : Khasiat madu pada akil baligh remaja membuat tumbuh sangat cepat ,gizi yang baik dan teratur akan membuat pertumbuhan tubuh menjadi sempurna.
  • Dewasa, tingkat kelelahan dan pekerjaan yang menumpuk mengakibatkan stress sehingga tubuh menjadi lemah dan mudah terserang penyakit . Dalam hal ini para pekerja pabrik yang bekerja keras seharian penuh ( long shift ) tanpa zat gizi yang memadai rawan terjangkiti penyakit seperti thypus , radang , serta infeksi bakteri lainnya maka dalam hal ini Madu adalah makanan tambahan terbaik.
  • Lanjut usia, madu adalah makanan terbaik yang sangat diperlukan bagi manula , karena madu adalah sumber energi dan gizi yang dapat diserap langsung oleh tubuh , dimana pada usia tersebut organ pencernaan kita sudah mulai berkurang fungsinya.
Jika anda ingin mencari madu terbaik kualitasnya atau mungkin akan beternak lebah untuk menghasilkan madu cobalah anda kunjungi raja klanceng dari situs sumber. (sumber)